Berita

BPS Mesir: inflasi tahunan pada Maret mencapai 12,1%

Badan pusat statistik Mesir telah merilis angka inflasi pada bulan Maret lalu, 12,1% merupakan angka inflasi tahunan dibanding bulan Maret tahun lalu.

Sedang jika dibandingkan bulan februari di tahun (2022) yang sama, kenaikan tertitik pada angka 2,4%.

BPS mengatakan bahwa IHK (indeks harga konsumen) pada Maret lalu di Mesir berada pada titik 124,4 point atau naik 2,4% dibanding bulan sebelumnya.

Dikutip pula dari Badan Statistik tersebut, penyebab kenaikan ini diperoleh dari kenaikan harga kelompok kacang-kacangan dan roti sebesar 11%, kelompok daging senilai 7%, kelompok ikan dan makanan laut 6,2%, kelompok telor-susu dan turunannya 5%, dan kelompok buah-buahan 4,2%.

Kenaikan dialami pula dari kelompok minyak dan turunannya 2,3%, kelompok wisata 32,7%, Hingga makanan siap saji senilai 6,1%.

Kenaikan tersebut dalam asumsi bahwa kelompok sayuran mengalami penurunan sebesar -2,9%.

Dari rincian kelompok-kelompok barang tersebut lah nilai inflasi tahunan dan bulanan dihitung dan berada pada angka yang telah disebutkan di atas.

Anda dapat menghubungi kami melalui media dibawah ini :